Thursday, May 17, 2012

Tuesday, May 15 2012. I am happy become Saddia Mahmud SP


Alhamdulillah, my prayers were answered by Allah SWT. Selasa 15 Mei 2012 setelah melewati ujian meja selama kurang lebih 1,5 jam , ahirnya jadi alumnus Universitas Hasanuddin, Fakultas Pertanian, Jurusan Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan. Lulus dengan nilai A, IPK 3,33 dengan jumlah SKS yang pas-pasan 144. Perjuangan keras selama 3,8 tahun yang tidak jarang diwarnai dengan tetesan air mata kelelahan ingin menyerah  ahirnya berubah menjadi titik-titik air mata haru bahagia. Satu pencapaian dan pembuktian terhadap orang tua akan cita-cita mereka sudah terwujud.
Semoga dengan gelar ini memberikan berkah yang luar biasa dan bermanfaat. Ucapan syukur sebesar-besarnya atas karunia-Nya, terima kasih kepada orang tua saya, pak Nas dan pak Untung (pernah nangis depan beliau) selaku pembimbing saya serta teman-teman seperjuangan seangkatan Kepompong 08. 

“Selamat datang di dunia pengangguran” . Kalimat lucu-lucuan yang sering teman-teman ucapkan apabila ada teman yang sudah sarjana. Ababil namun mengerikan jika dimaknai secara dewasa.
Jujur, sambil menulis postingan ini, saya khawatir dengan status ‘pengangguran’. Belum ada planning yang mantap untuk mewujudkan  impian masa depan yang sudah ada sejak lama. Namun, tetap yakin pada ahirnya Allah akan mewujudkan impian hambaNya sesuai dengan usahanya. Amiiin.

Akan sangat merindukan teman-teman Kepompong 08 apabila nanti sudah di dunia kerja masing-masing. (Amin, semoga kita semua cepat dapat kerja dan bisa menabung untuk “tabungan kesenangan”). Dian, Helma, Ati, Darmi, Inna, Hamsa, Ishar, Astrid, Mel, Evi, Fitto, Ikbal, Eka, Sri, Deka, Nango, Emi, Ila, Metri, Nubot, Upi, Yani, Anna, Raja, Asti, Cumi, Rido, Nono, Ancha, Acang, Arman, Yusri, Tamsil, Nurul, Awal, Haidir, Zul, Uki, Rian, Aryo, Tenri, Rifni, Fina, Sahir, Eko dan semua teman-teman se almamater yang pernah kuliah bersama atau sekedar tegur sapa, saya akan merindukan kalian nantinya.

Namun, setelah melepas status mahasiswa menjelang hari bahagia mahasiswa “wisuda” ada hal yang menjadi PR berat, perbaikan skripsi. Huaaahhh…..PR ini menahan dan menunda rencana besarku untuk mudik.  > udik- udik!! Maunya mudik terus.. ;) 

Insya Allah akan menjadi foto Ijazah ;)